26.7 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Buy now

spot_img

Tips Memakai Khimar Syar’i Bagi Muslimah

Khimar atau kerudung atau bergo merupakan salah satu perlengkapan dari jilbab, yaitu busana panjang yang menutup aurat dari kepala sampai dengan kaki. Jilbab sendiri tidaklah sama dengan kerudung atau bergo atau khimar, melainkan sebuah busana panjang. Menurut Imam Qurthubi dalam Tafsir Al-Qurthubi (14/243), dari berbagai pendapat tersebut, jilbab adalah baju yang menutupi seluruh tubuh perempuan.

Jilbab dan khimar merupakan kewajiban atas perempuan muslimah yang ditunjukkan oleh dua ayat Al-Qur`an yang berbeda. Kewajiban jilbab dasarnya surah Al-Ahzab ayat 59, sedang kewajiban kerudung (khimar) dasarnya adalah surah An-Nur ayat 31. Mengenai jilbab, Allah SWT berfirman (artinya),”Hai Nabi katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mu’min,’Hendaklah mereka mengulurkan jilbab-jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.” (QS Al-Ahzab : 59). Sedangkan kerudung , yang bahasa Arabnya adalah khimar, Allah SWT berfirman (artinya),”…Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya…” (QS An-Nur : 31). Dalam ayat ini, terdapat kata khumur, yang merupakan bentuk jamak (plural) dari khimaar. Arti khimaar adalah kerudung, yaitu apa-apa yang dapat menutupi kepala (maa yughaththa bihi ar-ra`su). (Tafsir Ath-Thabari, 19/159; Ibnu Katsir, 6/46; Ibnul ‘Arabi, Ahkamul Qur`an, 6/65 ).

Memakai khimar atau kerudung bukan hanya karena mengikuti tren saja, tetapi kita harus mengetahui bagaimana cara-cara dalam memakai khimar dan syarat-syarat khimar yang sesuai dengan aturan Islam. Hal ini karena memang memakai busana muslim syar’i yang salah satu bagiannya adalah khimar itu merupakan kewajiban dari setiap muslimah yang sudah baligh pada waktu keluar rumah dan bertemu dengan laki-laki yang bukan mahrom. Muslimah harus mengerti bahwa memakai baju muslim syar’i seperti gamis syar’i dan khimar syar’i ini karena kewajiban, dan tidak perlu latah untuk mengikuti para artis maupun selebriti yang sering memakai jilbab dan khimar yang tidak sesuai dengan aturan Islam, dan juga mereka biasa memakainya secara musiman saja.

Baca Juga:  Inilah 7 Amalan Sunnah Nabi pada Hari Jumat

Setelah jelas tentang perbedaan antara jilbab dan khimar, berikut ini ada beberapa tips dalam memakai khimar yang sesuai dengan aturan Islam antara lain:

1.Pilihlah khimar yang tepat dengan kepala dan rambut kita

Maksud dari poin ini adalah memilih khimar yang sesuai dengan kondisi rambut dan kulit kepala kita. Jika memiliki rambut dan kulit kepala yang mudah gatal berkeringat, pilihlah khimar atau kerudung yang menyerap keringat dan mudah untuk kering saat terkena sinar matahari sehingga kerudung tetap nyaman dipakai.

2.Pilih khimar yang tidak transparan

Maksudnya adalah jika kita memakai khimar tersebut, tidak ada bayangan rambut yang terlihat di kepala kita. Jika kain yang dipakai terlalu tipis maka kita bisa memakai inner jilbab supaya rambut kita tidak terlihat.

3.Khimar harus menutupi dada

Sesuai dengan Al Qur’an surat An-Nur :31 tadi, khimar yang sesuai menurut aturan Islam adalah yang menutup dada. Jadi jika akan membeli khimar, pastikan bahwa kerudung tersebut mempunyai panjang yang cukup untuk menutup dada atau lebih panjang akan makin baik.

4.Pilihlah pakaian / gamis yang sesuai

Pakaian yang dikenakan juga harus sesuai dengan aturan Islam yaitu tidak ketat, mentup aurat, tidak transparan atau terlihat anggota badan. Biasanya orang menyebutnya dengan busana muslim syar’i atau gamis syar’i.

5.Janganlah memakai jilbab dengan sanggul yang menyebabkan terlihat seperti punuk unta.

Demikianlah beberapa tips dalam memakai khimar dan jilbab syar’i yang sesuai dengan aturan Islam. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan keislaman kita, dan juga dapat dipraktekkan oleh para muslimah yang sudah baligh.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru

%d