26.1 C
Jakarta
Friday, April 26, 2024

Buy now

spot_img

Ingin Wajah Tidak Jerawatan? Inilah Tips Mencegah Jerawat di Wajah Anda

Tips mencegah jerawat di wajah – Wajah yang berjerawat memang membuat kita menjadi malu dan tidak percaya diri. Jerawat tidak hanya terjadi pada kaum wanita saja, namun juga timbul di wajah laki-laki, apalagi yang menginjak umur remaja yang sedang puber, biasanya banyak yang mengeluh karena wajah yang menjadi tidak bersih lagi. Dengan jerawat yang muncul di wajah, akan menjadikan kita merasa sebal dan risih tentunya.

Secara umum jerawat tumbuh di wajah karena ketidakseimbangan hormon yang terjadi terutama pada masa-masa memasuki remaja dan juga faktor stress yang tidak cepat diobati. Jika kedua faktor utama tersebut diabaikan, maka jangan salahkan orang lain jika jerawat makin tumbuh subur di wajah Anda.

Tapi tahukah sahabat, jika faktor pemicu jerawat ternyata tidak hanya karena stress dan ketidakseimbangan hormon saja? Ternyata ada faktor lain yang jarang kita ketahui turut memberikan sumbangsih bagi tumbuh suburnya jerawat, yaitu kebiasaan kita yang ternyata berdampak tidak baik bagi wajah kita.

 

 

inilah kebiasaan buruk pemicu munculnya jerawat di wajah

inilah kebiasaan buruk pemicu munculnya jerawat di wajah. image: shutterstock

Kebiasaan Buruk Pemicu Munculnya Jerawat di Wajah

Beberapa kebiasaan buruk yang kita lakukan banyak menjadi pemicu munculnya jerawat di wajah, seperti dilansir dari Boldsky merupakan hal-hal remeh yang sering kita lakukan tanpa sadar dan sering kita lakukan, antara lain:

1.Menyentuh Wajah Dengan Tangan

Seperti kita ketahui, tangan merupakan organ vital yang paling sering bersentuhan dengan benda-benda atau makhluk lain yang tidak semuanya bersih dan higienis, bahkan sering mengandung kuman dan bakteri. Saat bersentuhan maka akan terjadi perpindahan kuman dan bakteri ke tangan kita sehingga tangan menjadi tidak bersih. Apa jadinya jika setelah memegang benda yang kotor dan penuh kuman, kita menyentuh wajah? Yang terjadi maka bakteri dan kuman akan menempel di wajah kita dan memicu pertumbuhan jerawat. Oleh karena itu, jangan keseringan menyentuh wajah dengan tangan, apalagi dengan tangan yang tidak bersih karena akan memicu pertumbuhan jerawat di wajah kita.

Baca Juga:  Tips Cantik Bagi Muslimah Menurut Ajaran Islam

2.Terlalu Sering Mencuci Wajah

Ternyata mencuci wajah terlalu sering juga tidak baik bagi wajah kita lho Sahabat. Selain akan membuat wajah menjadi kering dan kehilangan pelembab alami, terlalu sering mencuci wajah terutama dengan sabun muka akan menyebabkan pertumbuhan jerawat di wajah. Oleh karena itu, mencuci muka dengan sabun muka cukup dua kali sehari paling banyak, sdangkan mencuci wajah tanpa sabun bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan.

3.Salah Dalam Memilih Sunscreen

Dengan kondisi sinar matahari terik dan aktifitas yang banyak dilakukan di luar ruangan maka sudah tidak asing bagi kita untuk menggunakan sunscreen untuk melindungi wajah kita dari paparan sinar matahari langsung yang dapat merusak kulit wajah kita.

Namun ternyata ada efek negatif yang muncul pada pemakaian sunscreen ini, yaitu jika kita salah dalam memilih sunscreen. Untuk pemakaian sunscreen yang sehat, maka pilihlah produk yang tidak mengandung comedogenic, karena bahan ini ternyata mempunyai efek samping yaitu dapat menyumbat pori-pori kulit wajah. Jika pori-pori wajah tersumbat maka keringat yang akan keluar akan terhambat, dan wajah akan menjadi lebih berminyak. Efek buruknya yaitu wajah akan mudah kotor dan menjadi pemicu munculnya jerawat di wajah Sahabat. Alih-alih wajah akan sehat namun ternyata malah membuat jerawat muncul. Oleh karena itu, pilihlah produk sunscreen yang tidak mengandung comedogenic sehingga wajah akan terhindar dari paparan matahari langsung sekaligus menjaga kulit tidak berminyak.

Demikianlah beberapa info dan tips bagi muslimah tentang bagaimana kebiasaan buruk kita yang jarang disadari dan memicu pertumbuhan jerawat di wajah kita. Semoga bermanfaat dan akan membuat Sahabat berhasil untuk mencegah jerawat di wajah.(referensi:dream.co.id)

Maryam
Maryam
Loves drawing, reading books & riding bicycle with friends.

Artikel Terkait

Leave a Reply

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Artikel Terbaru

%d